Fakultas Ekonomi (FE)
• Ekonomi Pembangunan (053)
Ekonomi Pembangunan merupakan salah satu cabang ilmu Ekonomi, secara spesifik mempelajari persoalan pembangunan industri, perbankan, keuangan, dan bisnis.Di program studi ini, kamu dipersiapkan untuk menjadi perencana bidang pembangunan ekonomi sehingga bisa turut membantu terciptanya kesejahteraan bersama.
• Ekonomi Syariah (458)
Di jurusan ini kamu akan mempelajari ilmu dan teori ekonomi mikro dan ekonomi makro, cara mengelola sumber daya (alam, manusia, modal, dan waktu) yang terbatas untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tidak terbatas, dan mencapai kesejahteraan. Namun, di prodi ini, kamu akan mempelajarinya dari perspektif Islam/Syariah. Dalam hal ini, segala aspek dalam kegiatan perekonomian seperti jual-beli, sewa-menyewa, hutang-piutang, simpan-pinjam, dan bagi hasil, telah diatur dalam ajaran Islam. Kamu akan mempelajari kebijakan ekonomi, keuangan, dan bisnis dalam Islam, serta bagaimana pengelolaan lembaga keuangan syariah.
• Manajemen (054)
Manajemen merupakan program studi yang mempelajari mengenai bagaimana mengelola suatu perusahaan atau organisasi. Manajemen juga termasuk dalam bidang bisnis dan ekonomi, tetapi lebih terfokus pada kegiatan mengelola, merencanakan, dan mengatur (manajemen) semua proses dalam perusahaan untuk mencapai tujuan.
• Pariwisata (471)
Jurusan Pariwisata adalah jurusan yang mempelajari semua hal berkaitan dengan pariwisata. Kamu bisa belajar mulai dari manajemen destinasi wisata, tour and travel, dan perhotelan.Bidang ilmu ini mempelajari sumber daya pariwisata, pembangunan kawasan pariwisata, juga manajemen perhotelan.
• Akuntansi (083)
Jurusan Akuntansi adalah bidang studi yang mempelajari materi terkait metode pencatatan dan penyusunan laporan keuangan yang berguna membantu pemangku kepentingan dalam proses pengambilan keputusan.
• Akuntansi Keuangan Publik (483)
Program studi akuntansi keuangan publik ditujukan untuk menghasilkan lulusan yang mampu menganalisis informasi keuangan publik dan masalah-masalahnya dalam entitas publik dengan baik. Kurikulum Program Studi ini dirancang agar dapat ditempuh mahasiswa dalam waktu kurang lebih delapan semester.
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
• DIII Perpajakan (030)
Program studi Administrasi Fiskal (Perpajakan) adalah sebuah program studi yang mempelajari perpajakan dari segala macam perspektif, dari sisi hukum, ekonomi, dan akuntansi. Kamu akan dibekali keterampilan untuk menyusun laporan pajak sesuai dengan peraturan dan ketentuan perpajakan.
- Ilmu Administrasi Negara (050)
Ilmu Administrasi Negara (Publik) fokus pada tiga elemen penting kehidupan bernegara, yaitu legislatif, eksekutif, dan yudikatif. Selain itu, kamu juga membahas bagaimana mengelola organisasi sektor publik, baik lingkup pemerintahan maupun swasta, dalam hal menyusun dan menerapkan suatu kebijakan.
• Ilmu Administrasi Bidang Minat Administrasi & Manajemen Kepegawaian (086)
Tentang administrasi kepegawaian, fungsi umum administrasi kepegawaian yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian pegawai.
• Ilmu Administrasi Bisnis (051)
Ilmu Administrasi Bisnis mempelajari proses pengelolaan entitas bisnis ataupun organisasi nirlaba agar tetap stabil dan semakin berkembang. Di jurusan ini mahasiswa akan belajar mulai dari operasi, logistik, keuangan, pemasaran, bahkan sumber daya manusia.
• Ilmu Pemerintahan (071)
Ilmu Pemerintahan merupakan bidang yang mengkaji berbagai permasalahan organisasi, administrasi, manajemen, dan kepemimpinan dalam penyelenggaraan organisasi maupun badan publik yang bertugas melaksanakan kekuasaan negara sebagaimana tertuang dalam peraturan perundang-undangan. Selama kuliah kamu juga akan dibekali sama keterampilan komunikasi dan negosiasi. Jurusan ini sangat cocok untuk Quipperian yang tertarik untuk terjun ke dunia politik dan pemerintahan.
• DVI Kearsipan (38)
Mempersiapkan sarjana terapan bidang kearsipan yang menguasai pengelolaan arsip, preservasi arsip, dan pemanfaatan arsip bagi sumber informasi baik dalam bentuk arsip digital maupun arsip konvensional.
• Ilmu Komunikasi (072)
Jurusan Ilmu Komunikasi adalah studi yang mempelajari proses penyampaian pesan secara efektif dari komunikator (pemberi pesan) kepada komunikan (penerima pesan) melalui berbagai media. Di jurusan ini kamu akan mempelajari komunikasi dalam berbagai tingkatan, mulai dari individu, media, periklanan/publisitas, komunikasi interkultural, hingga komunikasi media sosial.
• Ilmu Perpustakaan (310)
Jurusan Ilmu Perpustakaan adalah jurusan yang mempelajari cara mengumpulkan, menganalisis, mengolah, mengelola, dan mengomunikasikan informasi dari berbagai media, seperti dokumen, buku, ataupun digital.
• Sosiologi (070)
Sosiologi merupakan ilmu yang membahas perilaku sosial antar individu, antar kelompok, maupun antara individu dan kelompok. Di jurusan ini kamu juga akan membicarakan “apa itu masyarakat.” Kamu akan mempelajari struktur dan karakter masyarakat, problematika masyarakat, fenomena sosial, dan gerakan masyarakat. Selain itu, mempelajari metode survei sosial seperti kuisioner dan statistik, serta metode analisis dari hasil survei.
• Sastra Inggris Bidang Minat Penerjemahan (087)
Program studi yang mengharapkan mahasiswa nya handal menerjemahkan berbagai teks dari Bahasa Inggris Ke Bahasa Indonesia dan juga bisa menerjemahkan Bahasa Indonesia Ke dalam Bahasa Inggris.
• Ilmu Hukum (311)
Jurusan Ilmu Hukum adalah studi yang mempelajari berbagai sistem hukum yang berkaitan dengan kehidupan kemasyarakatan. Di Prodi Ilmu Hukum, mahasiswa juga belajar mengenai perundang-undangan termasuk di dalamnya hukum dasar (konstitusi, hukum perdata, hukum dagang, hukum tata negara, hukum pidana, hukum tata pidana) hingga hukum internasional dengan cakupan yang cukup luas.
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
• Pendidikan Bahasa dan Satra Bahasa Indonesia (057)
Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia (PBSI) atau dikenal juga dengan Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia merupakan bidang yang mengajarkan keterampilan berbahasa Indonesia dengan baik dan efektif, seperti keterampilan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis.
• Pendidikan Bahasa Inggris (058)
Program studi pendidikan bahasa inggris adalah program studi yang mengajarkan mahasiswanya tentang penggunaan bahasa inggris untuk keperluan akademik atau keguruan bahasa inggris sehingga prodi ini cocok sekali bagi siswa siswi yang berminat untuk menjadi guru bahasa inggris di masa mendatang.
• Pendidikan Biologi (059)
Pendidikan Biologi adalah sebuah program studi yang bertujuan untuk menghasilkan tenaga pengajar biologi yang terampil untuk tingkat pendidikan dasar hingga menengah. Apa yang dipelajari pada program studi ini adalah ilmu biologi beserta turunan – turunannya, namun dengan tambahan perspektif pendidikan dan pengajaran di dalamnya. Mahasiswa program studi Pendidikan Biolog i juga akan mempelajari bagaimana cara mengajar yang baik, membuat soal-soal, kurikulum, manajemen sekolah, dan hal -hal lain yang berhubungan dengan teknis maupun administrasi persekolahan. Ketika lulus nanti, gelar yang didapatkan adalah S.Pd atau Sarjana Pendidikan.
• Pendidikan Fisika (060)
Program studi Pendidikan Fisika akan mengajakmu untuk mempelajari mengenai ilmu fisika dan menerapkannya dalam konteks pendidikan dan pengajaran. Di sini kamu nggak hanya akan mengkaji fenomena-fenomena dan gejala alam tidak hidup seperti materi dan partikel, tapi juga diajak untuk memahami metode -metode pembelajaran fisika yang efektif pada siswa di berbagai jenjang pendidikan.
• Pendidikan Kimia (061)
Program studi pendidikan kimia adalah sebuah prodi yang mempelajari tentang pengajaran dan pembelajaran dari kimia di semua sekolah, perguruan tinggi dan universitas. Apa yang dipelajari di program studi ini termasuk memahami bagaimana siswa belajar kimia, cara terbaik untuk mengajar kimia, dan bagaimana untuk meningkatkan hasil belajar dengan mengubah metode pengaja ran dan pelatihan yang sesuai dalam mengajar kimia, dengan berbagai cara, termasuk kegiatan belajar mengajar, demonstrasi, dan kegiatan laboratorium.
• Pendidikan Matematika (062)
Pendidikan Matematika merupakan jurusan yang mempelajari teori-teori dasar matematika, misalnya aljabar, geometri, statistika, kalkulus, matematika diskrit, dan lainnya. Nah yang membedakan jurusan ini dengan ilmu murni adalah, kamu dibekali kemampuan terkait cara menyampaikan pelajaran Matematika kepada murid-murid tentunya dengan cara-cara yang menarik supaya mudah dimengerti. Pokoknya jurusan ini cocok banget untuk kamu yang suka Matematika tapi juga punya passion mengajar.
• Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (073)
Program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan akan membuatmu menguasai bidang ilmu pokok: Pendidikan kewarganegaraan, Politik, Hukum, Pendidikan serta memiliki wawasan yang luas dalam bidang ilmu yang relevan. Selain itu, program studi ini juga ak an membekali kamu dengan integritas moral, religiusitas yang tinggi, kepribadian yang mantap, keyakinan akan kebenaran Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara. Kamu akan dilatih untuk mampu merencanakan, melaksanakan (strategi, metode,pengelolaan kelas , media, dll), mengevaluasi proses dan hasil pembelajaran Pendidikan kewarganegaraan dalam berbagai jenjang pendidikan.
• Pendidikan Ekonomi (076)
Memepelajari konsep dasar ilmu pendidikan, konsep dasar ilmu akuntansi, ekonomi, dan administrasi perakantoran serta mampu merencanakan, menganalisis, dan mengaplikasikan bidang tersebut dengan unjuk kerja yang diinginkan dengan memanfaatkan teknologi komputer dan informatika
• Teknologi Pendidikan (163)
Jurusan Teknologi Pendidikan adalah jurusan yang mempelajari tentang pengembangan kurikulum pendidikan dan pemanfaatan teknologi bagi dunia pendidikan. Jurusan ini mempelajari tentang kurikulum dan bagaimana mengembangkan media belajar berbasis teknologi yang cocok bagi pendidikan di Indonesia.
Fakultas Sains & Teknologi (FST)
• Matematika (055)
Jurusan Matematika fokus mempelajari berbagai teori matematika secara mendalam, seperti geometri, aljabar, hingga matematika diskrit. Jadi, mahasiswa akan bertemu dengan beragam konsep dalam matematika seperti mempelajari fitur lain dari angka, juga ruang multidimensi. Selain itu, ada juga lho matematika terapan untuk mempelajari aplikasi matematika di bidang lainnya.
• Statistika (056)
Jurusan statistika memiliki kemiripan dengan jurusan matematika karna pada dasarnya jurusan statistika adalah cabang dari jurusan matematika. Hal yang membedakan kedua ilmu ini salah satunya adalah Ilmu Statistika merupakan ilmu yang berkaitan dengan pengolahan data, Sedangkan jurusan Matematika lebih umum pembelajarannya dan tidak ada pengolahan data. biasanya ilmu statistika menjadi cabang peminatan untuk jurusan matematika.
• Biologi (078)
Program studi Biologi adalah sebuah program studi yang mendalami ilmu tentang makhluk hidup, manusia, hewan, tumbuhan, dan mikroba. Beberapa subyek yang dipelajari adalah struktur dan anatomi organisme, genetika, fisiologi, ekologi, perilaku, dan sel molekul yang terdapat pada setiap makhluk hidup.
• Perencanaan Wilayah dan Kota (279)
Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) dikenal juga dengan nama jurusan Teknik Planologi. Jurusan ini mempelajari perencanaan kota dan wilayah dengan mempertimbangkan berbagai aspek termasuk aspek sosial, ekonomi, dan politik. Mahasiswa juga akan bekali dengan keterampilan menyusun rencana tata ruang serta mengevaluasi berbagai kebijakan dan program yang berhubungan sama rencana tata ruang dan tata wilayah.
• Sistem Informasi (252)
Program Studi Sistem Informasi adalah jurusan kuliah yang menggabungkan ilmu komputer, bisnis, dan manajemen. Program Studi Sistem Informasi ini merupakan sebuah bidang studi yang menggabungkan ilmu komputer dengan ilmu lain, seperti ekonomi, manajemen, dan bisnis
• Agribisnis Bidang Minat Penyuluhan & Komunikasi Pertanian (074)
Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian merupakan studi yang mempelajari cara menyampaikan pemahaman dan pengetahuan kepada masyarakat khususnya yang berkecimpung di sektor pertanian mengenai informasi, teknologi baru di bidang pertanian. Hal ini dilakukan dalam rangka menyelesaikan persoalan sosial dan ekonomi pertanian. Di jurusan ini kamu akan disiapkan untuk menjadi lulusan yang tanggap terhadap permasalahan yang dihadapi para petani, serta mampu memberi solusi terbaik melalui pola-pola komunikasi sosial kemasyarakatan.
• Agribisnis Bidang Minat Penyuluhan & Komunikasi Peternakan (075)
Jurusan ini berisi tentang ilmu penyuluhan dan komunikasi yang berwawasan agribisnis agar dapat berkontribusi terhadappembangunan dibidang peternakan.
• Agribisnis Bidang Minat Penyuluhan & Komunikasi Perikanan (077)
Jurusan ini berisi tentang ilmu penyuluhan dan komunikasi yang berwawasan agribisnis agar dapat berkontribusi terhadappembangunan dibidang perikanan
• Teknologi Pangan (084)
Program studi yang mempelajari tentang berbagai hal tentang bahan makanan. Seperti sifat fisik atau sifat kimia dari bahan makanan sampai belajar tentang mikrobiologis. Dengan bekal pengetahuan dan kemampuan yang kamu miliki sebagai lulusan teknologi pangan.